Pengaruh Daya Tarik Produk, Harga dan Suasana Pasar Terhadap Keputusan Pembelian dengan Kepuasan Pelanggan sebagai Variabel Mediasi

Penulis

  • Irfan Afianto Nugroho
  • Muslikh Muslikh

https://doi.org/10.33476/jeba.v8i2.4427

Abstrak

Menganalisis keputusan pembelian yang dipengaruhi oleh beberapa variabel yaitu : daya tarik produk, harga dan suasana pasar yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan merupakan tujuan dari penelitian ini pada usaha sewa permainan mobilan remote ( battery car )  yang bernama 2 Putri Toys yang terdapat di Pasar Koja Baru, Jakarta Utara. Teknik analisis data SEM menggunakan PLS. Responden survei ini adalah orang pelanggan 2 Putri Toys yang berjumlah 107 responden secara acak. Dari hasil oleh data SmartPLS3 didapatkan hasil bahwa adanya pengaruh antara daya tarik produk dan harga  terhadap kepuasan pelanggan secara positif dan signifikan. Daya tarik produk berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Keputusan pembelian dipengaruhi harga dan kepuasan pelanggan secara secara positif dan tidak signifikan. Adapun suasana pasar berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap keputusan pembelian namun berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Meskipun kepuasan pelanggan tidak dapat memengaruhi suasana pasar terhadap keputusan pembelian, namun daya tarik produk dan harga dapat dipengaruhi.

Biografi Penulis

Muslikh Muslikh

Magister Management, Faculty Economy and Business, YARSI University, Jakarta

Diterbitkan

2024-03-08