Hubungan Pendapatan Keluarga dengan Status Gizi Balita di Desa Pasir Kupa Kabupaten Lebak

Authors

  • Dwiky Ananda Ramadhan Yarsi University
  • Dian Mardhiyah

https://doi.org/10.33476/jky.v30i1.1797

Abstract

Status gizi balita adalah tolak ukur untuk kondisi tubuh yang dapat dinilai dari indeks, yaitu Berat Badan Menurut Umur (BB/U), Tinggi Badan Menurut Umur (TB/U), Berat Badan Menurut Tinggi Badan (BB/TB). Jenis penelitian yang dimanfaatkan dalam stufi ini adalah deskriptif analitik dengan rancangan penelitian cross sectional. Populasi dalam studi ini berjumlah 109 orang dengan sampel merupakan seluruh Ibu dengan balita yang datang ke Posyandu Desa Pasir Kupa Kabupaten Lebak sebanyak 61 ibu dengan balita. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa ditemukan adanya balita dengan gizi kurang berjumlah 6 orang dan stunting sebanyak 5 orang. Tidak ditemukan adanya perbedaan bermakna antara penghasilan keluarga dengan status gizi balita (BB/U dan TB/U). Pentingnya mencukupi kebutuhan keluarga dan edukasi pemilihan makanan yang bernutrisi untuk anak, agar status gizi anak selalu terjaga

Published

2023-01-11

Issue

Section

Research Articles