Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah Dan Etos Kerja Guru Serta Pegawai Terhadap Iklim Organisasi Pada Smp Negeri 225 Jakarta

Authors

  • Siti Mulyani Guru SMP Negeri 120 Jakarta Utara

https://doi.org/10.33476/jeba.v1i1.398

Abstract

Pemimpin harus dapat mempengaruhi bawahan dalam melaksanakan tugas sehari-hari untuk bisa tercapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan, dengan etos kerja yang maksimal akan mempunyai nilai positif terhadap keberhasilan organisasi yang akan dirasakan sebagai bagian dari kondusifnya iklim organisasi tersebut, namun nampaknya hal tersebut masih  belum sepenuhnya dapat diwujudkan pada organisasi SMP Negeri 225 Jakarta, meskipun upaya terus dilakukan dan perlu penelitian untuk menganalisisnya. Hasil analisis dengan menggunakan SPSS versi 19.00 for Windows bahwa kepemimpinan kepala sekolah  memberikan korelasi (hubungan) tergolong sangat kuat terhadap iklim organisasi sebesar 0,892 atau 89,2%, dengan nilai koefisien determinasi (faktor penentu), sebesar (R2) 0,7962 = 79,6%.  Nilai korelasi antara etos kerja guru serta pegawai terhadap iklim organisasi di SMP Negeri 225 Jakarta sebesar 0,721 atau 72,1%, tergolong kuat, dengan nilai koefisen determinasi (faktor penentu) sebesar (R2) 0,5202 = 52%. Nilai pengaruh kepemimpinan kepala sekolah dan etos kerja guru serta pegawai secara bersama-sama terhadap iklim organisasi di SMP Negeri 225 Jakarta sebesar 0,896 atau 89,6% tergolong sangat kuat, dengan nilai koefisien determinasi (faktor penentu) sebesar (R2) 0,8032 = 80,3%. Berdasarkan dari proses analisis Anova pengujian signifikan uji F regresi,  maka dapat disimpulkan bahwa pengaruh kepemimpinan kepala sekolah (X1) dan etos kerja guru serta pegawai (X2) terhadap iklim organisasi signifikan, dinyatakan nilainya sangat kuat.

Downloads

Published

2017-09-28