Analisis Oxidation Reduction Potential (ORP) dan Kadar Alkohol dalam Wortel (Daucus Carota L) dan Tinjaunnya Menurut Pandangan Islam

Authors

  • Awalia syahra Putriwangi Universitas YARSI
  • Harliansyah Universitas YARSI
  • Amir Mahmud Universitas YARSI

https://doi.org/10.33476/jmj.v2i8.4242

Abstract

Wortel (Daucus carota L.) merupakan sayuran yang mudah ditemui dan digemari masyarakat Indonesia sebagai bahan untuk membuat aneka macam masakan serta memiliki banyak manfaat dalam menjaga kesehatan. Oxidation Reduction Potential (ORP) merupakan index untuk mengukur tingkat oksidasi dan reduksi yang menggambarkan adanya mekanisme transfer elektron dari suatu ion ke ion lain. Alkohol merupakan hasil yang dapat diperoleh dari penyimpanan dalam kondisi anaerob. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium dengan menguji nilai ORP dan kadar alkohol dalam wortel (Daucus carota L.). Nilai ORP diukur dengan menggunakan alat ORP meter dan kadar alkohol menggunakan Gas Chromatography-Mass Spectometry (GC-MS). Analisis data didapatkan dengan uji Anova menggunakan IBM SPSS Statistics 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh lama penyimpanan 0; 1; 2; 3; dan 4 hari terhadap nilai ORP dan kadar alkohol. Nilai ORP yang didapatkan berturut-turut untuk 0 hari 16±4.58; 0.33±0.58; (-8.67)±3.08; (-17.33)±1.52; dan (-28.33)±3.51 (mV). Sedangkan kadar alkohol didapatkan berturut-turut 0; 0.05±0.002; 0.19±0.000; 0.24±0.01; dan 0.05±0.003 (%). Semakin lama waktu penyimpanan maka nilai ORP wortel akan semakin rendah dan kadar alkohol akan naik mencapai titik tertentu dan kemudian turun. Hal ini diduga alkohol sudah mengalami oksidasi menjadi asam.

Carrots (Daucus carota L.) are vegetables that are easily found and favored by the people of Indonesia as an ingredient to make various kinds of dishes and have many benefits in maintaining health. Oxidation Reduction Potential (ORP) is an index to measure the degree of oxidation and reduction that describes the mechanism of electron transfer from one ion to another. Alcohol is a result that can be obtained from storage under anaerobic conditions. This study is a laboratory experimental study by testing the value of ORP and alcohol content in carrots (Daucus carota L.). The ORP value is measured using an ORP meter and alcohol content using Gas Chromatography-Mass Spectometry (GC-MS). Data analysis was obtained by Anova test using IBM SPSS Statistics 25. The results showed that there was an effect of storage duration 0; 1; 2; 3; and 4 days against ORP values and alcohol levels. ORP value obtained consecutively for 0 days 16±4.58; 0.33±0.58; (-8.67)±3.08; (-17.33)±1.52; and (-28.33)±3.51 (mV). While the alcohol content was obtained consecutively 0; 0.05±0.002; 0.19±0.000; 0.24±0.01; and 0.05±0.003 (%). The longer the storage time, the lower the carrot ORP value will be and the alcohol content will rise to a certain point and then go down. It is suspected that alcohol has undergone oxidation to acid.

Downloads

Published

31-08-2024

Issue

Section

Articles